Taman Impian Jaya Ancol adalah sebuah taman hiburan yang berada di Jakarta Utara. Bagi kamu yang ingin berkunjung ke sana perlu tahu harga fast track Dufan. Karena untuk menaiki wahana di Dufan sekarang bisa tanpa tiket terusan seperti biasanya. Jenis tiket baru ini merupakan inovasi baru dari tempat rekreasi tersebut.
Dengan memiliki tiket fast track dufan kamu sudah bisa menaiki banyak wahana di Dunia Fantasi. Banyak manfaat didapat yaitu tidak perlunya mengantre lama-lama seperti saat membeli tiket reguler. Dan dapat langsung masuk tanpa harus membeli lagi terlebih dahulu. Menarik bukan, sebenarnya masih banyak hal menarik dan informasi bermanfaat lainnya mengenai fast track Dufan.
Apa Itu Fast Track Dufan
Fast track adalah inovasi baru tiket di Dufan yang bebas antri untuk menikmati 14 wahana favorit di sana. Dengan memiliki tiket ini, kamu bebas naik tanpa harus berlama-lama mengantrenya.
Cukup membeli tiket tersebut, semuanya bisa langsung beres. Tinggal pilih wahana diinginkan tanpa perlu mengantre berlama-lama, sudah bisa menikmati apa yang kamu mau.
Akan tetapi, ada hal wajib kamu ketahui sebelum mendapatkan tiket tersebut. Pembelian tiket hanya dilayani pada saat kunjungan dan hanya tersedia di loket fast track. Tiket hanya berlaku bagi orang yang tinggi badannya minimal 100 cm. Mengenai harga fast track Dufan simak penjelasan dibawah ini.
Daftar Harga Tiket di Dufan
Di Dufan memiliki beberapa jenis tiket yang bisa dibeli. Selain itu, dari macam-macam tiket memiliki kelebihannya masing-masing. Berikut lebih rincinya harga tiket di Dufan.
Harga Tiket:
- Tipe Reguler (weekday) : 200.000.
- Tipe Reguler (weekend) : 295.000.
- Fast Track (weekday) : 200.000.
- Fast Track (weekday) : 200.000.
- Annual Pass : 60.000.
- Premium Acces (weekday) : 450.000.
- Premium Acces (Weekend) : 550.000.
- Bundling Dufan dan Seaworld (weekday) : 250.000
- Bundling Dufan dan Seaworld (weekend) : 350.000.
Nb: Harga bisa berubah sewaktu-waktu
Keuntungan Membeli Tiket Fast Track Dufan
Ketika sudah memiliki tiket tersebut, kamu akan mendapat banyak manfaat yang didapat. Dengan harga fast track Dufan seperti itu kamu akan mendapat banyak keuntungannya, seperti di bawah ini.
-
Tidak Perlu Mengantre
Dufan memiliki begitu banyak wahana menarik. Dengan mengantre bisa membuat kamu kehilangan sedikit waktu untuk menikmatinya. Dengan membeli fast track, kamu sudah secara otomatis bebas untuk masuk ke permainan yang diinginkan.
-
Menghemat Waktu
Antrean lama terkadang membuat seseorang merasakan jenuh. Dan hal itu sangat menyita waktu bahkan juga mood. Namun, hal itu bisa terhindarkan dengan mempunyai tiket fast track tersebut.
-
Bisa Bermain dengan Puas
Karena bebas antri, memiliki tiket tersebut kamu bisa bermain wahana yang diingkan dengan puas. Menariknya ketika sudah selesai menaikinya, kamu bisa menaikinya kembali tanpa harus membeli tiket lagi.
-
Lebih Hemat
Membeli tiket tersebut berarti sudah menghemat untuk menikmati wahana di Dufan. Jika dibanding dengan tiket reguler yang harus mengantre, dengan harga fast track Dufan tersebut dihitung-hitung jauh lebih hemat. Karena untuk menikmatinya, kamu tidak perlu membeli tiket lagi untuk menikmati hari berikutnya.
-
Mendapat Fasilitas Tambahan
Banyak sekali manfaat mempunyai tiket fast track, kamu akan dibolehkan menikmati 14 wahan favorit di Dufan seperti Bianglala, Kora-kora, Gajah Bleduk, dll. Selain itu akan diberi hak untuk menikmati premium lounge Dufan dan berbagai fasilitas yang tersedia.
Wahana yang tersedia Tiket Fast Track Dufan
Dengan harga fast track Dufan tersebut kamu akan diberi kebebasan untuk menikmati berbagai fasilitas tanpa harus mengantre. Ada 14 wahana favorit di tempat tersebut menantimu, seperti:
-
Bianglala
Jika kamu suka ketinggian bisa menaiki wahana Bianglala. Dengan menaiki ini akan merasakan sensasi terbang di angkasa dan bisa melihat luasanya pemandangan dari ketinggian. Untuk menaikinya tidak disarankan pada siang hari karena panas, sebaiknya pada sore ketika matahari mulai terbenam.
-
Kora-kora
Kora-kora merupakan salah satu favorit pengunjung. Wahana ini berbentuk kapal ajak laut dan bisa berayun dengan kemiringan 90 derajat. Bagi kamu suka dengan hal menantang, ini bisa dicoba. Dan pastinya tidak akan kecewa dengan Harga fast track Dufan tersebut.
-
Gajah Bledug
Gajah Bledug merupakan wahana keluarga cocok untuk dinikmati bersama si kecil. Alat ini membawa siapapun terbang dengan menggerakkan tuas yang ada di dalamnya.
-
Ice Age
Ice Age tempat seru lainnya bertemakan petualangan. Merupakan perpaduan antara wahana Niagara serta Istana Boneka. Dengan menaikinya, kamu akan diajak ke dunia fiksi yang terasa nyata. Harga fast track Dufan tersebut kamu sudah bisa menikmati hal ini.
-
Kicir-kicir
Kicir-kicir merupakan wahana permainan di Dufan. Permainan ini dirancang oleh pabrik Zamperia asal Italia. Bagi kamu yang suka dengan hal menantang bisa dicoba hal ini.
-
Mysterious Island
Bagi kamu yang suka film Journey 2: Mysterious Island, tidak ada salahnya kamu mencoba hal ini. Mysterious Island merupakan wahana teater simulator dari versi filmnya. Dengan harga fast track Dufan tersebut, kamu sudah bisa menikmati hal ini.
-
Perang Bintang
Perang Bintang atau bahasa inggrisnya Star Wars merupakan wahana yang dirancang sebagai simulasi permainan seperti dalam film Stars Wars. Para pengunjung diajak untuk melawan Alien dengan mengendarai kapsul dan dipersenjatai dengan laser.
-
Tornado
Tornado merupakan wahana cukup menantang sekaligus menguji adrenalin dan perlu dicoba. Alat ini memberi sensasi yang cukup menegangkan. Dengan harga fast track Dufan tersebut, kamu sudah bisa menikmatinya.
-
Halilintar
Merupakan salah satu wahana yang ekstrem di Dufan. Halilintar bisa menguji adrenalin untuk merasakan seluncuran loop 360 derajat dengan lintasan berupa turunan, tanjakan, dan cukup menikung. Dengan menaikinya, kamu bisa teriak histeris untuk sejenak melupakan segala kejenuhan rutinitas.
-
Arung Jeram
Dengan wahana ini, jangan harap baju yang dipakai akan tetap kering setelah menaikinya. Kamu akan diajak merasakan sensasi seperti dibanting ketika ban karet menyusuri sungai buatan. Sekali-kali air sungai tersebut mencipratkan air, sehingga bisa membasahi baju tersebut. Disarankan sebelum menaikinya, terlebih dahulu untuk membawa baju cadangan.
-
Niagara-gara
Seperti namanya diambil dari air terjun di Amerika Serikat. Kamu akan merasakan seperti terjun dari ketinggian. Niagara-gara merupakan wahana berupa perahu dapat dinaiki oleh lebih dari satu orang yang bergerak di atas rel berupa air. Harga fast track Dufan tersebut sudah bisa menikmati fasilitas ini.
-
Alap-alap
Alap-alap merupakan kereta luncur yang berbentuk ulat di Dufan. Sudah beroperasi sejak 1988 dengan kapasitas maksimal 28 orang. Dengan wahana ini, kamu diajak berpetualang dengan melewati pepohonan dan taman seperti berada di dunia dongeng.
-
Istana Boneka
Wahana selanjutnya yaitu istana boneka. Disini akan banyak sekali boneka yang menggambarkan kebudayaan di Nusantara dan beberapa negara lainnya. Kamu akan diajak menikmati hal tersebut menggunakan perahu dengan melintasi sungai, di setiap kanan dan kiri akan dilalui banyak animatronic canggih. Hal ini membuat boneka – boneka di tempat tersebut dapat menyapa dan bergerak dengan sendirinya. Dengan harga fast track Dufan kamu sudah bisa menikmati hal ini.
-
Ubanga-banga
Ubanga-banga merupakan wahana cukup familiar dan sering ada di film Indonesia era 90an. Banyak anak kecil yang suka dengan hal ini. Perlu diingat juga, untuk menaikinya harus memiliki tinggi badan di atas 125 cm.
Dengan harga fast track Dufan tersebut kamu sudah bisa menikmati berbagai tempat dan permainan favorit yang ada di sana. Ada 14 wahana yang sudah bisa dinikmati seperti Bianglala, Tornado, Gajah Bleduk, dan lainnya.