Mau Buat ES? Cek Harga Selasih Berbagai Merek

Update harga selasih mungkin kamu butuhkan saat hendak membuat berbagai macam es. Tampilan serta rasa yang unik membuatnya tidak boleh ketinggalan. Apalagi untuk mendapatkannya sangat mudah serta tidak perlu merogoh kantong terlalu dalam.

Selain sebagai pelengkap minuman, biji selasih dimanfaatkan sebagai obat oleh orang Cina dan Thailand. Mereka menyebut bahwa mengonsumsinya dapat melawan bakteri dalam tubuh. Benarkah demikian dan berapa kira-kira harganya di pasaran?

Apa Itu Biji Selasih ?

Biji selasih merupakan salah satu bagian dari tanaman selasih yang memiliki nama latin Omicum Basilicum. Hampir semua bagian tumbuhan selasih dapat dimanfaatkan. Mulai dari daunnya yang digunakan sebagai penyedap pada saos pesto khas Genoa.

Banyak yang bingung membedakan antara daun selasih dan kemangi. Padahal dari segi rasa keduanya cukup berbeda. Daun kemangi memiliki rasa sitrus yang kuat, sementara selasih memiliki rasa mint ringan serta manis.

Kemudian paling populer adalah biji selasih yang dimanfaatkan sebagai komponen dalam es. Harga selasih yang ada dipasaran merupakan harga untuk biji dalam keadaan kering. Biasanya dikemas dalam plastik berukuran 500 gram sampai 1 kg.

Sementara harga selasih bagian daun lebih banyak dijual dalam keadaan satu pohon penuh. Sebab menjualnya dalam bentuk daun saja rentan mengalami layu. Kamu bisa menanam pohon selasih di pekarangan rumah dengan perawatan yang tidak rumit.

Apa Saja Manfaat Selasih untuk Kesehatan?

Belum banyak yang mengetahui bahwa ternyata biji selasih baik untuk kesehatan. Mengonsumsinya secara benar dan rutin diklaim mampu mengatasi penyakit sebagai berikut:

  1. Menurunkan Kadar Gula

Kadar gula berlebih menjadi masalah kesehatan paling banyak diderita masyarakat sekarang. Apalagi jika ada riwayat keluarga diabetes, maka akan dua kali lebih beresiko. Penyakit akibat kurangnya hormon insulin ini ternyata bisa diatasi dengan selasih.

Tanaman ini mengandung zat insulin alami yang dapat menurunkan kadar gula dalam darah. Namun, jangan mengonsumsinya bersama es dengan banyak gula atau kental manis. Kamu cukup meminumnya dengan mencampurkan ke dalam air hangat.

  1. Mencegah Stres

Stres terjadi akibat beban pikiran yang terlalu menumpuk, sehingga mengakibatkan hormon kortisol meningkat. Stres berkepanjangan yang tidak segera ditangani dapat mengundang beragam penyakit lain, seperti pusing, jantung, bahkan depresi berat.

Bagi kamu yang mulai merasakan gejala stres, segera ambil biji selasih untuk diseduh dengan air hangat. Kandungan antioksidan di dalamnya mampu mengaktifkan hormon dopamin, sehingga pikiran dan suasan hati menjadi lebih tenang.

  1. Mengobati Infeksi Bakteri

Manfaat lain dari selasih diperoleh dari kandungan antibiotik dan antibakterinya. Kamu bisa menggunakannya sebagai pengobatan alami tanpa efek samping. Saat tubuh sedang sakit atau kulit terluka, segera konsumsi biji maupun daun selasih.

Dibalik harga selasih yang terjangkau, mungkin kamu tidak menyangka bahwa tumbuhan ini memberikan manfaat luar biasa. Selasih menjadi obat herbal mujarab tanpa resiko efek samping. Kamu semakin tertarik untuk mengonsumsinya?

  1. Mengobati Asam Lambung

Pola makan tidak teratur serta stres menjadi penyebab utama asam lambung naik. Tanda yang kamu rasakan diantaranya nyeri, sensasi terbakar, mual, pusing, lidah pahit, dan masih banyak lagi.

Kondisi ini memang bisa segera ditangani dengan minum air hangat dan istirahat. Namun, penyakit asam lambung yang terus dibiarkan ternyata akan berakibat fatal. Kamu tentu pernah mendengar seseorang terenggut nyawanya karena penyakit ini.

Kabar baiknya, biji selasih memiliki kandung antiinflamasi yang dapat mengurangi rasa nyeri, selanjutnya membantu asam lambung tetap normal. Kamu hanya perlu minum air hangat yang didalamnya terdapat biji selasih setiap pagi, setelah bangun tidur.

  1. Mempercantik Kulit

Bagi kamu yang memiliki masalah kulit kering dan kusam juga bisa mengatasinya dengan selasih. Silahkan ambil segenggam biji selasih kering kemudian haluskan menggunakan blender. Tambahkan minyak essential, kemudian balurkan ke wajah.

Berapa Harga Selasih di Berbagai Tempat?

Selasih dapat diperoleh dengan mudah di berbagai tempat. Kamu tinggal memilih mana lokasi yang membuatmu nyaman atau dekat dengan rumah. Beberapa orang sering menanyakan harga biji selasih di berbagai pusat perbelanjaan.

  1. Harga Selasih di Pasar

Pasar menjadi tempat utama kamu bisa menemukan selasih. Apalagi permintaannya cukup tinggi dari orang-orang yang ingin menurunkan kadar gula. Selasih yang dijual di pasar biasanya dibungkus dengan plastik ukuran 1/4 kg, 1/2 kg, dan 1 kg.

Kelebihan membeli biji selasih di pasar kamu dapat menawar harga. Namun, pastikan kamu memperoleh dari pedagang yang tepat. Kamu tidak perlu ragu dengan kualitas selasih yang dijual di pasar.

  1. Harga Selasih di Minimarket

Bagi kamu yang tidak terbiasa belanja di pasar, bisa mendatangi minimarket untuk membeli biji selasih. Soal harga biasanya tidak terpaut jauh. Namun, biji selasih yang dijual di minimarket biasanya dikemas dalam plastik bermerek.

Adapun mengenai kualitas, biasanya tidak ada perbedaan antara selasih dari minimarket atau pasar. Kelebihannya kamu dapat melihat tanggal produksi maupun kadaluarsanya. Selasih kering dalam kemasan dari bertahan 1-2 tahun.

  1. Harga Selasih di Supermarket

Tempat terakhir untuk memperoleh selasih adalah supermarket atau swalayan besar. Harga yang dibanderol biasanya lebih murah dibandingkan minimarket, karena menerapkan harga grosir.

Kamu bisa membeli selasih berbagai ukuran di supermarket. Kelebihan lain membeli di tempat ini adalah suasananya yang nyaman daripada pasar tradisional.

Daftar Harga Biji Selasih Berbagai Ukuran

Berikut ini rincian harga selasih berbagai merek yang bisa kamu temukan di berbagai tempat, yaitu:

Merek Biji Selasih dan Ukuran Harga
Selasih Merek RASA kemasan botol 70 gram Rp 15.300
Selasih Merek RASA kemasan 500 gram Rp 38.500
Selasih Merek Yutakachi kemasan 1 kg Rp 47.000
Selasih curah (tanpa merek) ukuran 100 gram Rp 10.000
Selasih curah ukuran 1 kg Rp 55.000

Daftar Harga biji selasih Terbaru

Produk Harga
Koepoe Koepoe Biji Selasih Koepoe Basil Seeds minuman es 50gr Rp6.800
BIJI SELASIH (50gr) KOEPOE KOEPOE Rp6.900
Biji Selasih Utuh ( Basil Seed ) Rp6.000
Biji Selasih Premium 1 KG / Basil Seeds Premium Import Quality Rp52.948
Biji Selasih [100 g] FreshBox Instant Rp8.000
CAP SAHABAT Biji Selasih [100 g] Rp9.900
KUPU KUPU SELASIH BIJI 50 GR Rp9.650
KOEPOE KOEPOE BIJI SELASIH BASIL SEEDS 55 GRAM Rp12.000
FreshBox Biji Selasih [100 g] Rp8.000
Cap Sahabat Biji Selasih Super [100 g] Rp10.000

Daftar di atas menunjukkan bahwa bermerek atau tidak bukan menjadi patokan harga serta kualitas selasih. Semua tergantung ke seleramu, lebih suka membeli yang curah atau kemasan dengan brand.

 

Bagaimana Cara Mengolah Biji Selasih?

Biji selasih dapat digunakan untuk berbagai keperluan. Sama seperti harga selasih yang terjangkau, kamu tidak membutuhkan teknik khusus untuk mengolahnya. Orang membeli biji selasih biasanya untuk konsumsi maupun sebagai bibit.

  1. Biji Selasih untuk Konsumsi

Apabila kamu membeli selasih untuk dicampurkan ke dalam hidangan es, maka cara pengolahan yang benar adalah sebagai berikut:

  • Letakkan biji selasih ke dalam wadah sesuai banyaknya.
  • Tambahkan air hangat, kemudian rendam selama 15 menit.
  • Tanda perendaman berhasil apabila mengembang menjadi gel abu-abu di sekitar bijinya.
  • Biji selasih yang sudah direndam ini dapat bertahan selama 2-3 hari dengan dimasukkan ke dalam lemari pendingin. Maka dari itu, kamu tidak merendam dalam jumlah berlebih atau sesuai kebutuhan agar tidak terbuang sia-sia.
  • Biji selasih siap dituangkan ke dalam es campur, es kelapa muda, es markisa, dan masih banyak lagi. Rasakan sensasi unik setiap menyeruputnya.
  1. Biji Selasih untuk Bibit Tanaman

Ada juga yang membeli selasih untuk di tanam sebagai bibit. Biasanya mereka memilih harga selasih yang tinggi untuk menjamin keberhasilan penanaman. Apabila kamu tertarik untuk mencoba, berikut gambaran singkatnya:

  • Masukkan 3-4 biji selasih ke dalam media tanaman berupa rockwol.
  • Letakkan pada instalasi semai dan basahi dengan cara disemprot.
  • Tunggu sampai biji tumbuh kecambah, sehingga siap untuk di tanam.

Selasih mungkin menjadi sesuatu yang wajib ada di dapur, terutama bagi kamu yang memiliki usaha berjualan es. Bijinya yang unik membuat tampilan minuman menjadi lebih menarik. Tidak perlu khawatir, harga selasih terjangkau dan cukup stabil.